Laman

Powered By Blogger

Kamis, 04 April 2013

Memilih dan Memilah



Apakah pernah kita sadari bahwa kehidupan ini seperti roda yang berputar terkadang berada diatas terkadang juga berada dibawah, seperti halnya kita sedang mengayuh sepeda. Dimana roda sepeda kita berputar mengikuti poros putaran, kecepatan mengikuti kayuhan kaki kita, semakin kencang kita mengayuh maka semakin kencang juga roda itu berputar.

Hal itu juga terjadi pada kehidupan, semakin kita kencang dalam menjalani kehidupan baik itu dalam mencari rizki untuk mencukupi kebutuhan kita, dibarengi dengan berdoa memohon kepada yang maha kuasa maka insya allah maka apa yang kita inginkan akan cepat tercapai. Orang yang hanya mengeluh berpasrah akan keadaan tanpa tidak melakukan perbaikan apakah cita-cita yang dia inginkan akan cepat tercapai? Contoh lain adalah seorang mahasiswa yang sedang membuat tugas akhir, apabila tugas akhir selalu membuat dia merasa strees lalu dia pasrah tidak memperbaiki apa yang menjadi kesalahan apakah akan cepat terselesaikan?atau seseorang yang sedang mencari pekerjaan akan teteapi hanya sewaktu-waktu dalam melamar pekerjaan apakah dia akan cepat mendapatkan pekerjaan?


Semua itu dilihat dari usaha kita,apakah usaha kita sudah maksimal atau belum, buanglah waktu untuk bersantai menikmati kehidupan, bekerja keraslah mencapai, meraih cita-cita yang sedang di inginkan janganlah banyak termenung dengan suatu keadaan, bangkit dan bersegeralah untuk menyelesaikan dan mencapai target yang diinginkan.

Karena waktu tidak akan kembali lagi apabila kita telah tertinggal olehnya, tertinggal karena kita terlalu menyepelekan tidak mau bekerja keras dalam mencapai cita-cita, harapan yang kita inginkan. Tak di anyal lagi bahwa pasti kita akan merasa bersalah apabila sudah terjadi segala sesuatu yang tidak kita inginkan atau rencanakan, dan apabila itu semua sudah terjadi maka kita hanya bisa menyalahkan waktu, padahal waktu tidak memiliki salah apapun juga.
Kita yang salah, kita yang selalu menyepelekan, tidak menghargai waktu. Hal yang aneh apabila kita menyalahkan waktu tanpa ada alasan yang jelas. Diri kita sendiri lah yang seharusnya disalalahkan bukannya waktu. Ingat waktu hanya berputar mengikuti poros putarannya saja, tanapa menggangu kita.

Selalu bersemangat lah dalam mengejar impian, selalu tersenyum apabila memang kita sedang dihadapi oleh ujian kehidupan karena memang kita harus menghadapi semuanya dengan sikap yang berbeda-beda antara individu satu dengan individu lainnya. Selalu tersenyum ALL.... :D :D :D :D :D
Ingat lah selalu memilah dan memilih akan jalan apa yang ingin kita tempuh karena kita yang akan menentukan esok kita ingin seperti apa, bukan oarang tua, kakak, adik, atau bahkan saudara. Akan tetapi diri kita yang menentukan masa depan kita.
:D :D :D

Tidak ada komentar:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...